Jakarta.  Kepala Staf Divisi Infanteri 3 Kostrad, Brigjen TNI Refrizal dampingi Waasops Panglima TNI Marsma TNI Ir.Tedi Rizalihadi, S.,M.M.,  dan Waasops Kasad Brigjen TNI Supriyono, S.I.P., M.M., melakukan pemeriksaan kesiapan operasi Batalyon Armed 6/3 Kostrad sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-RDTL Sektor Barat, bertempat di Mayon Armed 6 Kostrad Makassar, Kamis (18/02/2021).

Waasops Panglima TNI menerima paparan dari Danyon Armed 6 Kostrad selanjutnya melaksanakan Pemeriksaan Kesiapan Operasi Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat TA 2021. Sebelumnya sebanyak 400 prajurit Yonarmed 6 Kostrad sudah siap dengan semua perlengkapan sesuai dengan pembagian dari Mabes TNI.

Waasops Panglima TNI dalam arahannya menyampaikan bahwa setiap prajurit harus  mempedomani ketentuan-ketentuan yang harus dilaksanakan dan saling mengingatkan dalam hal kebaikan serta tetap menjalankan ibadah dan berdo’a sesuai agama dan keyakinan masing-masing dimana pun berada.

Diakhir arahannya, Marsma TNI Ir.Tedi Rizalihadi S.,M.M., menegaskan kembali kepada seluruh prajurit jika penugasan bagi prajurit TNI adalah sebuah kehormatan yang harus dijaga. (Penkostrad)