(Penkostrad. Sabtu, 17 Februari 2018). Persit Kartika Chandra Kirana Ranting VII Denpal Divif 2 Kostrad menggelar pertemuan rutin bulanan di lapangan apel Denpal Divif 2 Kostrad Singosari, Kabupaten Malang. Selasa (13/2).

Dengan mengenakan pakaian training Persit, puluhan orang anggota Persit ini sangat antusias mengikuti kegiatan. Walaupun ada kepentingan lain pada waktu bersamaan, akan tetapi mereka lebih mengutamakan peran sebagai seorang istri prajurit dengan berbagai konsekuensinya.

Kegiatan yang dihadiri oleh Ketua Ranting, Ny. Sahadi ini diawali dengan pelaksanaan senam aerobik, guna menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Senam aerobk ini dipimpin langsung oleh instruktur senam professional, sehingga dapat membangkitkan semangat ibu-ibu Persit.

Pada kegiatan tersebut, turut hadir Komandan Denpal Divif 2 Kostrad, Mayor Cpl Sahadi selaku pembina Persit. Ia juga menyampaikan arahannya kepada para anggota Persit yang hadir, bahwa sebagai seorang Persit harus mampu mendorong suaminya dalam bekerja, sekaligus menjadi pembina yang mengingatkan suami untuk berlatih fisik guna menunjang tugas-tugas yang diemban.

Sahadi juga mengatakan bahwa pertemuan bulanan ini merupakan sarana untuk membina hubungan silaturahmi, sekaligus sebagai media untuk menyampaikan informasi, arahan, pemberian nasehat kepada seluruh anggota Persit Kartika Chandra Kirana Ranting VII Denpal Divif 2 Kostrad.

Di akhir kegiatan, Komandan Denpal Divif 2 Kostrad membagikan paket sembako kepada para anggota Persit yang hadir, hal itu merupakan bentuk apresiasi telah meluangkan waktunya mengikuti kegiatan Persit.