(Penkostrad. Senin, 16 Maret 2020).  Tim Batalyon Kesehatan (Yonkes) 1 Kostrad dipimpin Letda Ckm dr. Habibi Tanjung yang tergabung dalam Komando Satuan Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad) Operasi Bantuan Kemanusiaan telah selesai melaksakan misi mulia untuk Observasi 188 anak buah kapal (ABK) World Dream terkait virus corona pada hari Kamis (12/3).

Para ABK itu terdiri dari 172 laki-laki dan 16 perempuan, telah menyelesaikan proses observasi sejak Jumat (28/2) hingga Jumat (13/3) atau selama 14 hari di Pulau Sebaru Kecil, Kepulauan Seribu.

Mereka terlihat ceria dan terus melambaikan tangan kepada para petugas gabungan yang membatu mereka selama proses observasi.

WNI Anak Buah Kapal (ABK) World Dream yang dipimpin oleh Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan I) Laksdya TNI Yudo Margono, S.E., M.M., tiba di Markas Komando Komando Lintas Laut Militer (Mako kolinlamil) Tanjung Priuk, Jakarta Utara, Sabtu (14/03/2020) dengan menggunakan KRI-594 Semarang.

Rangkaian kegiatan Satgas kemanusiaan ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya beserta rombongan sekaligus pesan-pesan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) Letjen TNI (Purn) Dr. dr. Terawan Agus Putranto, Sp. Rad. (K) RI, dilanjutkan penyerahan sertifikat sehat kepada 3 perwakilan WNI ABK World Dream dan diakhiri dengan doa.

“Jadi kalau saudara bisa menjadi duta-duta imunitas korona kita pun bisa menjadi duta duta komunitas korona, karena itu kembalinya nanti ke keluarga, teman-teman dan masyarakat kalian harus bagikan tips bagaimana meningkatkan imunitas tubuh kalian supaya bisa menghadapi korona dengan baik, resep hidup bersih, dan resep hidup sehat yang terbukti meningkatkan imunitas tubuh,” ucap Kemenkes RI.