Jakarta. Bersinergi untuk negeri, aksi Pandawa peduli sesama kembali digelar Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad sebagai rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut peringatan HUT ke-75 Tentara Nasional Indonesia tahun 2020.

Seperti halnya kegiatan yang digelar pagi ini, bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Salatiga, dimana puluhan prajurit dan Persit Yonif Mekanis Raider 411 Kostrad menggelar kegiatan Donor Darah bertempat di Kanopi Mako Yonif MR 411/PDW Kostrad, Kamis (24/9/2020).

Danyonif Mekanis Raider 411/PDW Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya, S.Sos,. M. Han., menjelaskan, bahwa kegiatan donor darah yang digelarnya kali ini sebagai rangkaian dalam kegiatan menyambut HUT ke-75 Tentara Nasional Indonesia pada 5 Oktober 2020.

Kegiatan donor darah ini juga sebagai wujud kepedulian TNI dalam berbagi dan membantu sesama, khususnya masyarakat yang membutuhkan darah selain itu juga bermanfaat bagi kesehatan pendonor.

“Kegiatan ini adalah upaya kita untuk mendukung pemenuhan ketersediaan darah, terutama di masa pandemi Covid-19, yang mana sekarang ini membuat cadangan atau jumlah darah yang tersedia cenderung menurun, sedangkan kebutuhan darah di masyarakat cenderung meningkat,” jelasnya.

”Kegiatan donor darah saat ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan dan dipersiapkan baik untuk pendonor maupun petugasnya,” terang Danyon.

Ditemui usai kegiatan, Dokter Batalyon Lettu Ckm dr. M. Akbar Andriansah, menuturkan sebelum menjadi calon pendonor, para peserta harus melalui tahapan skrining guna mengetahui perkembangan kesehatan mereka sehingga proses donor dapat berlangsung dengan aman dan sehat.

“Harapannya, dengan adanya kegiatan donor darah massal ini akan membantu PMI dalam menyediakan stok darah untuk masyarakat di Kota Salatiga khususnya,” pungkas Dokter.

Sementara itu, Malikhah selaku Staf P2D2S PMI Kota Salatiga sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas kegiatan yang digelar Yonif Mekanis Raider 411/PDW Kostrad.

“Di tengah pandemi Covid-19 saat ini banyak kegiatan donor darah berkurang, dengan adanya kegiatan ini tentunya sangat membantu PMI Kota Salatiga dalam memenuhi ketersediaan stok darah yang mana permainannya saat ini sedang meningkat,” beber Malikhah. (Penkostrad).