(Penkostrad.Rabu, 18 September 2019).  Kegiatan penyerahan santunan oleh panitia kegiatan santunan “10 Muharram” untuk anak yatim, yatim piatu dan fakir miskin dilaksanakan di Masjid  Az zahro di Desa bataan Kec. Tenggarang Kab. Bondowoso Prov. Jawa Timur. Minggu (15/9).

Kegiatan ini dihadiri oleh Komandan Kodim 0822/Bondowoso didamping oleh Danramil 0822/04 Tenggarang, tokoh Agama dan Perwakilan dari Yonif Raider 514 Kostrad dipimpin oleh Sersan Satu Beny Ubaidah Lubis.

Menurut Sersan Satu Beny Ubaidah Lubis kegiatan penyerahan santunan anak yatim, yatim piatu dan fakir miskin bertempat di Masjid  Az zahro di Desa bataan Kec. Tenggarang Kab. Bondowoso ini adalah kegiatan yang sangat mulia demi kemanusiaan, dengan kegiatan ini juga bisa meringankan beban anak yatim, yatim piatu dan fakir miskin, serta dapat membuat mereka tersenyum gembira.

“Kami dari Yonif Raider 514 Kostrad sangat mengapresiasi kegiatan penyerahan santunan anak yatim, yatim piatu dan fakir miskin ini, terima kasih  juga kepada rekan-rekan panitia yang sudah mengundang kami untuk hadir di acara yang mulia ini,” ujar Sersan Satu Beny Ubaidah Lubis.

“Ketika kami melihat adik-adik kami dari anak yatim tersenyum gembira hati saya merasa sangat senang, semoga kita semua bisa berbagi untuk sesama terutama untuk adik-adik kita yang tidak punya orang tua, sekali lagi kami sangat mengapresiasi kegiatan ini semoga kegiatan ini akan terus berlanjut,” pungkas Sersan Satu Beny Ubaidah Lubis.