Jakarta.  Danbrigif Para Raider 17 Kostrad Kolonel Inf Marwan S memimpin kegiatan donor darah bersama prajurit dan Persit bertempat di GOR serbaguna S. Jadmiko. Jumat (26/2/2021).

Kegiatan donor darah ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-60 Kostrad dan bekerja sama dengan PMI Kota Depok  yang nantinya ditujukan untuk membantu masyarakat kita yang membutuhkan stok darah di Kota Depok.

Danbrigif Para Raider 17 Kostrad  mengungkapkan jika kegiatan donor darah ini sebagai wujud rasa kemanusiaan dan kepedulian Brigif Para Raider 17 Kostrad untuk memenuhi stok ketersediaan PMI Cabang Kota Depok di tengah pandemi Covid-19, sehingga dapat digunakan pasien-pasien di rumah sakit untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.

Lanjutnya, pelaksanaan donor darah ini, dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah di tengah pandemi corona Covid-19 seperti pengecekan suhu, menjaga jarak anggota yang akan mendonorkan darahnya dan mengatur antrian pendonor.

Turut hadir dalam kegiatan donor darah ini, Ny Devi Marwan Ketua cabang X Brigif Para Raider 17 Kostrad beserta ibu anggota Persit berpartisipasi dalam acara tersebut. (Penkostrad).