
Jakarta. Prajurit Yonif Para Raider 323 Kostrad meraih presetasi pada kejuaraan Atletik wilayah II Se-Jawa Barat antar SD,SMP,SMA dan Umum/Senior yang dilaksankan di Stadion Patriot Candra Bhaga, Kota Bekasi.
Dari hasil lomba tersebut, 3 orang Prajurit Yonif Para Raider 323 Kostrad yaitu Praka Agustalis Lerebulan meraih juara 1 pada lari jarak menengah 800 m Putra kategri umum/senior dan merai juara 1 pada lari jarak menengah 1.500 m Putra kategori umum/senior.
Sedangkan Praka Andrias Asaribab meraih juara 1 pada Lari Sprinter 400 m putra umum/senior dan Pratu Hendrik Nainggolan meraih juara 1 di lari jarak 5.000 m putra kategori umum/senior.
Prestasi ini merupakan suatu kebanggan bagi Yonif Para Raider 323 Kostrad khususnya bagi prajurit yang berprestasi karena telah berhasil menunjukkan kualitasnya. (Penkostrad).