(Penkostrad. Senin, 14 Oktober 2019). Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-PNG Yonif Raider 509 Kostrad, Pos Oksibil pimpinan Lettu Inf Rahmat Hidayat berikan pelayanan Kesehatan gratis kepada masyarakat di Kampung Tinibil Distrik Oksamol Kabupaten Pegunungan Bintang,  Provinsi Papua. Minggu (13/10).

Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian TNI untuk melayani kesehatan masyarakat, dikarenakan dikampung tersebut jarak kepuskemas sangatlah jauh.

Masyarakat setempat,  Tandias Kalakmabin dan Ifon mendatangi Anggota Kesehatan yang sedang melaksanakan Patroli Patok,  ia memeriksakan dirinya karena sakit punggung dan kulit gatal yang sudah 3 hari tak kunjung membaik dan langsung mendapat perawatan medis dari Personel kesehatan Pos.

“Terima kasih banyak Satgas Yonif Raider 509 Kostrad yang sudah membantu kami dan masyarakat umumnya di daerah ini,” ungkap Ifon kepada personil Satgas.

Lettu Inf Rahmat Hidayat  mengatakan kegiatan tersebut terus berlanjut dalam misi kemanusiaan sekaligus mempererat hubungan kekeluargaan.

“Pelayanan kesehatan ini akan terus kita laksanakan di desa-desa dan di kampung-kampung Perbatasan yang jauh dari sarana kesehatan,   karena selain membantu kesulitan masyarakat mengenai kesehatan, juga terjalin hubungan kekeluargaan yang baik antara Satgas Yonif Raider 509 Kostrad dengan masyarakat Kampung Tinibil,” ujar Rahmat.

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Yonif Raider 509 Kostrad Letkol Inf Wira Muharommah, S.H., Psc., mengatakan, bahwa kegiatan ini bentuk kepedulian anggota Satgas kepada masyarakat yang ada di sekitar Perbatasan.

“Fungsi kita disini tidak hanya untuk menjaga daerah perbatasan tapi juga sebagai pelayan bagi masyarakat dikarenakan, infrastruktur pelayanan kesehatan masih terlalu jauh untuk mereka jangkau, sehingga kita disini harus melayani masyarakat dengan baik,” tutupnya.