Jakarta. Satgas Pamtas RI-Malaysia Batalyon Arhanud (Yonarhanud) 16 Kostrad mengajak masyarakat sekitar Makotis untuk tetap menjaga kesehatan dengan cara bermain dan berolahraga bersama–sama di Lapangan Makotis Satgas Pamtas Yonarhanud 16 Kostrad, Kecamatan Nunukan, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. Rabu (6/4/2021).

Hidup sehat merupakan salah satu hal yang diinginkan oleh semua orang, hal ini lah yang coba ditanamkan oleh Dansatgas Letkol Arh Drian Priyambodo, S.E., kepada anggota dan masyarakat sekitar Makotis Satgas.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Dansatgas Pamtas Letkol Arh Drian Priyambodo, S.E., ini merupakan upaya dari Satgas untuk memberikan motivasi dan semangat kepada warga masyarakat Nunukan khususnya sekitar Kotis dalam berolahraga serta menjaga dan membentuk pola hidup sehat

Kegiatan olahraga ini dilaksanakan setiap sore hari selepas kegiatan yang terjadwalkan oleh Satgas Pamtas, dan kegiatan tersebut diawali dari pemanasan bersama-sama hingga melakukan beberapa permainan antara lain, sepak bola, bola voli dan jogging di areal Makotis, hal ini dapat menciptakan suasana yang ceria dan akrab antara personel Satgas dan masyarakat yang hadir yang mengikuti kegiatan tersebut. Tak lupa kegiatan yang dilaksanakan tidak lepas dari protokol kesehatan yang berlaku seperti mengecek suhu tubuh, cuci tangan dll.

“Kami (Satgas) akan selalu mengajarkan hal–hal yang baik dan positif serta berguna kepada warga masyarakat sekitar di tempat kami bertugas,” ujar Dansatgas. (Penkostrad).