Jakarta. Guna memelihara dan meningkatkan keterampilan dan kemampuan prajurit, khususnya penembak senjata kelompok Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad melaksanakan latihan menembak senjata kelompok Lintar (Lintas datar) dan Bakduk (Penembak Runduk) di Pandan Wangi, Lumajang, Jawa Timur. Sabtu (29/05).

Kegiatan menembak senjata kelompok ini adalah merupakan salah satu pembinaan latihan yang bertujuan agar keterampilan dan kemampuan yang dimiliki oleh prajurit di Satuan dapat terpelihara secara optimal sehingga diperlukan suatu pembinaan latihan yang terarah dan benar sehingga mencapai tujuan latihan secara berdaya guna dan berhasil guna untuk mendukung tugas pokok Satuan.

Dalam kegiatan latihan menembak senjata kelompok Lintar (Lintas datar) ini, prajurit Yonif Raider 509/BY/9/2 Kostrad menembakkan beberapa senjata diantaranya Senjata Mesin Berat (SMB), Senjata Mesin Sedang (SMS), Senjata Mesin Ringan (SMR), Senjata Otomatis (SO) Minimi serta latihan menembak senjata Bakduk diantaranya Sniper Stayer, Sniper AX 308 dan Sniper SRS.

Komandan Batalyon Infanteri Raider 509/BY/9/2 Kostrad, Letkol Inf Syafrinaldi, S.E mengatakan, bahwa latihan menembak ini merupakan salah satu kewajiban setiap prajurit Yonif  Raider 509/BY/9/2 Kostrad yang harus dilaksanakan demi menjaga kemampuan prajurit agar dapat menembak dengan baik, serta melaksanakan kegiatan program yang dilaksanakan setiap tahunya. (Penkostrad).