(Penkostrad. Rabu, 7 Agustus 2019).  Sembilan anggota Yonif Raider 303 Kostrad yang dipimpin Serma Yusuf bersama warga berusaha memadamkan api yang melahap rumah milik  Bapak Dana, Bapak Kaday dan Ibu Edah warga Kp. Barukuray Rt.03/05, Desa Sukatani, Kec Cisurupan, Kabupaten Garut, Selasa (6/8).

Menurut keterangan saksi, kebakaran pada ketiga rumah tersebut diduga diakibatkan oleh korsleting listrik. Pada saat itu Ibu Odah (50) yang merupakan tetangga rumah yg terbakar, mendengar suara ledakan yang diperkirakan dari konsleting arus listrik yang mengeluarkan percikan api sehingga terjadi kebakaran kemudian merambat ke 2 rumah lainnya.

Warga yang mendengar dan melihat ada kepulan asap lalu berusaha untuk memadamkan api dengan menggunakan peralatan yang ada disekitar rumah yang terbakar. Dengan kesigapan Anggota Yonif Raider 303 Kostrad beserta warga sekitar untuk membantu memadamkan api tersebut, kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Polsek setempat.

Menurut Serma Yusuf, Saat itu pemilik rumah sedang pergi ke ladang, kejadian kebakaran sekitaran pukul 12.15 WIB dan rumah dalam keadaan kosong, selanjutnya terdengar suara warga minta tolong ternyata api sudah membakar dan menjalar ke atap rumah.

Beruntung api bisa segera dijinakkan setelah anggota Yonif Raider 303 Kostrad dan warga tiba di lokasi, beberapa menit setelah ada informasi kebakaran. “Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, namun barang-barang rumah tangga habis terbakar kerugian diperkirakan hingga mencapai puluhan juta rupiah,” jelas Serma Yusuf.

Serma Yusuf menghimbau kepada warga agar selalu berhati-hati, terutama jika akan meninggalkan rumah, harus benar-benar dipastikan keberadaan rumah dan lingkungannya dalam keadaan aman.

Tidak sampai disitu, dengan kepedulian dan mengimplementasikan bahwa prajurit ada untuk rakyat,  Yonif Raider 303 Kostrad juga memberikan bantuan kepada warga yang terkena musibah berupa sembako yang dikumpulkan dari prajurit dan Persit Yonif Raider 303 Kostrad.