(Penkostrad. Rabu, 23 Oktober 2019).  Latihan Pratugas Satgas Pamtas Mobille RI-PNG Yonif PR 305/Tengkorak Kostrad yang dilaksanakan selama 12 hari di Desa Cisaranten, Kec. Cikadu, Kab. Cianjur telah berakhir pada hari Minggu 20 Oktober 2019.

Pada hari terakhir  kegiatan latihan Pratugas, Komandan Batalyon beserta prajurit Yonif PR 305 Kostrad melaksanakan karya bakti bersama warga masyarakat Desa Cisaranten, Kec. Cikadu, Kab. Cianjur Jawa Barat dengan sasaran mengajak seluruh masyarakat untuk melaksanakan pembersihan lingkungan dan memberikan bantuan kepada tempat ibadah masjid yang ada di wilayah Desa Cisaranten.

Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 305 Kostrad, Mayor Inf Fajar Akhirudin, S.I.P., M.Si dalam sambutanya menyampaikan, bahwa kegiatan karya bakti bersama masyarakat ini dilaksanakan guna mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan rasa kepeduliaan masyarakat terhadap lingkungan di Desa Cisanten.

“Semoga kegiatan karya bakti yang dilaksanakan dan bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat bagi lingkungan dan masyarakat Desa Cisaranten,” tambahnya.

Pada akhir sambutannya, Danyon meminta doa restu dari masyarakat Desa Cisaranten semoga Batalyon Infanteri PR 305 Kostrad yang dipimpinnya mampu melaksanakan tugas operasi ke Papua dengan  berhasil serta prajuritnya diberikan keselamatan, kesehatan, dan sukses selama berangkat sampai dengan kembali penugasan.