(Penkostrad. Senin, 28 Mei 2018).  Untuk menumbuhkan rasa kepedulian sosial dan meningkatkan hubungan silaturahmi dengan masyarakat, serta mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat, Yonif Raider 515 Kostrad mengadakan bhakti sosial di Masjid Al-Ikhlas di Perumnas Gumilang Dusun Beteng Ds.Sidomekar, Semboro, Kabupaten Jember. Jumat (25/5).

Bhakti sosial kali ini diwujudkan dengan pemberian bahan bangunan berupa semen untuk pembangunan Masjid dan Alqur’an yang ditandai dengan penyerahan secara simbolis 12 sak semen dan alqur’an  oleh Koptu Sugiriyanto kepada pengurus Masjid Al-Ikhlas.

“Kita tidak hanya bekerja saja, tetapi juga harus melakukan kegiatan sosial, kegiatan ini sangat penting bagi kita semua dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Bantuan ini berasal dari swadaya anggota Yonif Raider 515 Kostrad yang sengaja menyisihkan sedikit rejeki demi sesama”, ujar Koptu Sugiriyanto.

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat, Selain itu juga diharapkan kegiatan yang kami lakukan ini juga dapat menggugah para relawan dan masyarakat yang mampu untuk ikut membantu pembangunan Masjid ini”, tambahnya.

Di tempat yang sama, ucapan terima kasih disampaikan oleh Ust Ahmad Solikin selaku ketua pengurus Masjid Al-Ikhlas kepada Satuan Yonif Raider 515 Kostrad yang telah memberikan bantuan sekaligus bersilaturrahmi di Masjid Al-Ikhlas.