(Penkostrad. Sabtu, 20 Juli 2019). Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 514 Kostrad memberikan pembekalan Bela Negara bagi siswa-siswi SMA Negeri 1 Bondowoso yang diberikan oleh personel Yonif Raider 514 Kostrad berjumlah 3 orang dibawah pimpinan Sersan Mayor Sartana, Bondowoso. Kamis (18/7).

Personel Yonif Raider 514 memberikan pemahaman dan pengertian tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang) diawali dengan berdoa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Dalam kegiatan tersebut, anggota Yonif Raider 514 Kostrad memberikan materi empat pilar kebangsaan antara lain Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pemberian materi Wawasan Kebangsaan merupakan cara yang tepat agar siswa-siswi mengetahui dan memahami sejak dini pentingnya mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

“Kita sebagai anak bangsa harus mampu memahami dan mengamalkan apa yang ada pada setiap sila yang terkandung dalam Pancasila dan UUD 1945, sehingga akan tercapai keutuhan dan kedaulatan bangsa Indonesia sesuai cita-cita para pendiri bangsa Indonesia,” ungkap Serma Sartana.

Dengan adanya kegiatan tersebut, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Bondowoso, Drs. Bambang Subiantoro mengucapkan terima kasih karena Satuan Yonif Raider 514 Kostrad telah bersedia memberikan ilmu kepada anak didiknya, harapannya kegiatan ini dapat berlangsung terus menerus di SMA Negeri 1 Bondowoso.

“Terima kasih Bapak-bapak TNI dari Yonif Raider 514 Kostrad yang telah memberikan ilmu Wawasan Kebangsaan kepada siswa-siswi kami, semoga apa yang telah bapak TNI berikan bisa diamalkan dalam kehidupan di sekolah maupun dimasyarakat oleh anak didik kami,” ungkap Drs. Bambang Subiantoro.