(Penkostrad. Jumat, 7 Juli 2017). Sebanyak 60 siswa TK Masyithoh yang beralamat di Desa Bayem Kecamatan Kutoarjo,  Kabupaten Purworejo beserta 6 guru pendamping mengikuti kegiatan materi Outbound yang dilaksanakan di Mayonif Mekanis 412 Kostrad.

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 s.d pukul 11.00 WIB, adapun materi pelatihan yang diberikan meliputi kegiatan merayap dibawah rintangan tali, naik turun jaring pendarat, melintasi jembatan tali dua, peluncuran dan menaiki Rantis PJD keliling lingkungan Asmil Yonif Mekanis 412 Kostrad.

Tujuan pelatihan ini untuk meningkatkan kedisiplinan, membentuk pola pikir yang kreatif, inisiatif positif dan meningkatkan kecerdasan anak dalam berinteraksi.

Serka Eko Puji Hartanto selaku Koordinator materi Outbound menyampaikan, “Kegiatan seperti ini bertujuan untuk membentuk mental dan karakter anak usia dini untuk masa depan mereka,” ujarnya.

“Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wujud kebersamaan TNI, khususnya Yonif Mekanis 412 Kostrad dengan mayarakat maupun Instansi terkait di wilayah Purworejo, sehingga tertanam hal positif karena bersama rakyat TNI akan kuat,” tambah Serka Eko.