(Penkostrad. Sabtu, 12 Mei 2018). Prajurit Yonif Para Raider 502/UY beserta Persit melaksanakan kegiatan anjangsana ke Warakawuri eks Operasi Seroja yang terletak  di Kepanjen Malang Jawa Timur. Jumat (11/5/2018).

Kegiatan yang di pimpin oleh Kapten Inf Wahyu Pudji merupakan kegiatan lanjutan dalam rangka memperingati HUT ke-56 Yonif Para Raider 502 Kostrad. Anjangsana di laksanakan di beberapa rumah Warakawuri di antaranya rumah Ny Burhan, Ny samuel, serta Ny Supadi dengan membawa berupa tali asih dan Sembako prajurit Yonif Para Raider 502 Kostrad.

Menurut Kapten Inf Wahyu Pudji kegiatan anjangsana ini merupakan suatu wujud perhatian Yonif Para Raider 502/UY kepada para Warakawuri. “Selain itu, anjangsana juga dapat mempererat tali persaudaraan. Sehingga harapan kami, dengan kegiatan anjangsana ini, rasa kepedulian generasi muda akan semakin tumbuh. Mereka bisa menimba ilmu, saling tukar informasi serta nasehat guna kebaikan bersama untuk dijadikan referensi dalam melaksanakan tugas yang di emban nantinya,” tutur Kapten Wahyu Pudji.