(Penkostrad. Rabu, 19 April 2017). Sebagai Satuan tempur, Kostrad juga dituntut untuk tetap melaksanakan pembinaan teritorial satuan non Kowil (Komando Kewilayahan). Dalam kesempatan ini, Brigade Infanteri Mekanis 6 Kostrad bersama berbagai unsur dan elemen masyarakat melaksanakan pembinaan teritorial melalui karya bhakti di Desa Plesungan , Kecamatan Mojosongo, Kota Surakarta, Kamis (13/4).

Sebanyak 10 orang prajurit Brigif Mekanis 6 kostrad yang dipimpin oleh Kapten Inf Gasar dan dibantu warga sekitar melaksanakan pembuatan dan perbaikan jalan di dusun sekitar desa, dimana prioritas pembangunan tersebut tetap mengacu pada beberapa titik yang telah direncanakan oleh Desa  Plesungan.

Komandan Brigif Mekanis 6 Kostrad, Kolonel Inf Anhar Premana menyampaikan, “Program ini pada hakekatnya bertujuan untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa, mengatasi kesulitan yang terjadi di daerah serta bersinergi melaksanakan percepatan pembangunan dalam menjaga keutuhan NKRI”, ungkapnya.

Selain itu, Anhar juga menambahkan, “Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan hubungan baik antara masyarakat dengan TNI, khususnya prajurit Brigif Mekanis 6 Kostrad dan jajarannya. Sehingga dapat tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat”, harapnya.