(Penkostrad. Kamis, 12 Oktober 2017). Sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat, Yonbekang 2/2 Kostrad menggelar kegiatan karya bhakti di sekitaran Kelurahan Purwantoro Kec. Blimbing Kota Malang bersama TNI, Polri, DKP serta Masyarakat Kelurahan Purwantoro Kec. Blimbing Kota Malang bersama Muspida setempat. Rabu (11/10).

Kegiatan karya bhakti dikuti beberapa elemen masyarakat antara lain dari Yonbekang 2/2 Kostrad sebanyak 15 orang yang dipimpin Sertu Rusdi Marasabessy, Polresta Kota Malang 15 orang, DKP Kota Malang 20 orang dan masyarakat Kelurahan Purwantoro 50 orang.

Pada kesempatan karya bhakti ini Kepala Kelurahan Purwantoro Bapak Dony  mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI khususnya satuan Yonbekang 2/2 Kostrad serta Kepolisian dan DKP bersama masyarakat Kelurahan Purwantoro atas terselenggaranya kegiatan karya bhakti ini, beliau mengapresiasi kegiatan ini semoga berlanjut dan berkesinambungan kedepan bahwa wujud TNI ada untuk masyarakat, bersama rakyat TNI kuat.

Yonbekang 2/2 Kostrad berpartisipasi pada kegiatan karya bhakti tersebut disamping untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dalam kehidupan bermasyarakat dan menjalin kebersamaan antara warga di Kelurahan Purwantoro Kec. Blimbing Kota Malang, kegiatan ini juga bertujuan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI – Rakyat sebagai roh kekuatan TNI AD dalam upaya kepentingan pertahanan negara.

Selain itu, karya bhakti ini juga merupakan kegiatan pembinaan teritorial satuan seperti yang diamanatkan dalam fungsi utama TNI AD, untuk mewujudkan jati diri sebagai tentara rakyat dan sebagai pelindung rakyat.