(Penkostrad. Senin, 4 Februari 2019). Dalam rangka melaksanakan tugas pokok pembinaan teritorial, setelah menginisiasi pembangunan sekolah darurat, Satgas Pamrahwan Puncak Jaya Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad memberikan bantuan seragam sekolah kepada anak-anak putus sekolah bertempat di halaman Pos Pagargom, Distrik Waegi, Kab. Puncak Jaya. Minggu (03/02/2019).

Mayor Inf Yudi Eka Pratama selaku Wadansatgas menyerahkan bantuan tersebut kepada anak-anak yang putus sekolah akibat konflik sosial yang terjadi beberapa waktu sebelumnya mengakibatkan terhentinya berbagai sendi kehidupan bermasyarakat, termasuk sektor pendidikan.

Melihat fakta tersebut, Pos Pagargom mengimplementasikan konsep pembinaan teritorial dengan berinisiasi membangun sekolah darurat, menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar dan memberikan bantuan seragam sekolah dan alat tulis.

Dalam kesempatan tersebut, Mayor Inf Yudi menyampaikan, “Inisiasi pembangunan sekolah darurat, penyelenggaraan kegiatan belajar mengajar, pemberian seragam sekolah dan alat tulis ini merupakan upaya Satgas untuk membantu pemerintah daerah dalam mempercepat pembangunan Kabupaten Puncak Jaya.”