(Penkostrad. Kamis,17 Agustus 2017). Upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-72 Republik Indonesia dirayakan secara khidmat di kompleks Ajudan Jenderal Kostrad (Ajen Kostrad). Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Kamis (17/8).

Kepala Ajudan Jenderal, Kolonel Caj Drs. Supiyardi memimpin langsung kegiatan upacara tersebut dan diikuti oleh personel Ajen dan Pal Kostrad serta siswa-siswi mulai dari TK sampai dengan SMA yang berada di lingkungan kompleks Ajen Kostrad. Tampak hadir pula para sesepuh yang pernah bertugas di Ajen Kostrad. Dalam upacara tersebut, Kepala Ajen Kostrad membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono.

Usai upacara pengibaran Bendera Merah Putih, dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan dimeriahkan dengan display senjata ringan oleh Palkostrad serta berbagai jenis lomba khas 17-an seperti panjat pinang untuk pelajar SMP dan SMA, lomba makan kerupuk, memasukan belut dalam botol serta gebuk bantal.

Selama rangkaian kegiatan tersebut, masyarakat sekitar dipersilahkan untuk bergabung dan menikmati berbagai jajanan pasar yang sengaja disediakan oleh panitia diiringi oleh hiburan musik. Keceriaan tampak terlihat menghiasi wajah para pelajar yang dengan penuh antusias mengikuti lomba tersebut.

Kepala Ajen Kostrad mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan meriah sesuai dengan perintah dari Komando Atas, sekaligus untuk mengajak warga sekitar untuk ikut memperingati gelaran HUT ke-72 Republik Indonesia tahun 2017. “Semoga kegiatan seperti ini dapat dilanjutkan pada tahun-tahun berikutnya,” pungkas Kepala Ajen Kostrad.